Starry Sun

Sabtu, 05 September 2015

Lekat-lekat kebersamaan

Jari-jari kita bertautan, menjelma rajut-rajut keeratan
Bagai hirupan nafas, hembusannya direkam jenuh di otak
Denyut kita pula menyatu, melebur menjadi degup-degup
Peluk erat tak peluh-peluh dicengkeram

Kita riuh , campur dalam kembang api
Tak saling meninggi, berkejaran, bahkan mendahului
Kita pekat, bagai hitam dalam kopi
Rangkul merangkul, bahu membahu, tak berserakan.
Kita menderu bak busur panah
Satu dituju, melesat dalam alur, menancap tanpa ragu

Kata orang kita tak sama
Seperti tangga nada, naik turun tak karu-karuan
Kata orang watak kita berbeda
Seperti hitam dan putih, langit dan bumi
Namun pula dikata-kata orang, kita bak larutan
Mengikat sangat lekat
Sesiapapun tak sanggup lelehkan semangat dalam aliran darah ini

Bila waktu menumpulkan ingatan
Bila waktu, mengikis kepercayaan
Bilamana waktu pula, mengkristalkan nyala obor semerdu padu kebersamaan

3 komentar:

penulis sangat membutuhkan kritik, saran serta semangat :)